Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa MBS Semester 1 Melalui Kegiatan “Pekan Sedekah†Desa Jepangpakis, Kudus
Sejumlah mahasiswa Manajemen Bisnis Syariah IAIN KUDUS melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di desa Jepangpakis, Jati, Kudus yang diselenggarakan pada Jum’at (2/12/2022). Dalam kegiatan pengabdian masyarakat tersebut diisi dengan memberikan bantuan sosial yang bertemakan "Pekan Sedekah", berupa pembagian sembako di seputaran desa Jepangpakis.
Diketahui dalam pelaksanaannya, kegiatan pengabdian masyarakat tersebut juga berkolaborasi dengan LAZISNU Desa Jepangpakis. LAZIZNU sendiri merupakan salah satu lembaga pengumpul zakat yang sudah dipercaya masyarakat.
Adanya kegiatan positif tersebut merupakan sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap sesama dan bertujuan untuk membantu kebutuhan warga yang kurang mampu, khususnya di Desa Jepangpakis akan pemenuhan kebutuhan pokoknya.
“Harapan kami dengan terlaksananya kegiatan ini, masyarakat dapat terbantu walaupun tidak dalam jumlah besar, namun gerakan ini bisa meringankan beban bagi masyarakat yang terbantu,” tutur salah satu mahasiswa penyelenggara PKM.
Selain itu, diadakannya kegiatan tersebut juga sebagai upaya pemulihan tatanan sosial pascapandemi. Sebagaimana yang kita ketahui beberapa tahun terakhir, dunia digemparkan dengan peristiwa pandemi covid-19. Dampak dari pandemi itu sendiri sampai sekarang ini masih belum bisa sepenuhnya pulih. Karena itulah, mahasiswa MBS semester 1 mengadakan kegiatan PKM “Pekan Sedekah” yang sudah terlaksana secara sukses.